Penguatan Jaringan untuk kegiatan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi tingkat Nasional tahun 2024 di UNG

Oleh: Sri Wulandari Liputo . 24 Juli 2024 . 09:00:00

Gorontalo , Selasa (23/07/2024) di TC Damhil Universitas Negeri Gorontalo (UNG) , tim bidang Infrastruktur Jaringan dan Teknologi Informasi Unit Penunjang Akademik (UPA) Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) melakukan penguatan jaringan data dalam rangka kegiatan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi tingkat Nasional tahun 2024 . Kegiatan ini dilaksanakan selama empat hari mulai tanggal 24 Juli sampai dengan 27 Juli 2024. Universitas Negeri Gorontalo (UNG) menjadi tuan rumah dari pelaksanaan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi tahun 2024.

Sebanyak 31 mahasiswa berprestasi, terdiri dari 16 peserta program sarjana dan 15 mahasiswa diploma yang berasal dari 28 perguruan tinggi se-Indonesia siap berkompetisi. Hal-hal yang akan dinilai pada Pilmapres Nasional 2024 adalah portofolio finalis, gagasan kreatif, kemampuan komunikasi dalam bahasa Inggris, dan nilai kepatutan yang meliputi integritas, stabilitas emosi, dan bebas paham radikal.

Kegiatan ini resmi dibuka oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Ir. Suharti, M.A., Ph.D. Pembukaan acara ditandai dengan membunyikan alat musik polopalo. Suharti menyampaikan besar harapannya ajang ini tidak hanya dijadikan sebagai kompetisi untuk menemukan peraih skor tertinggi saja. Akan tetapi, kegiatan semacam ini justru dapat menjaring ide-ide dan gagasan kreatif yang kedepannya dapat dimanfaatkan sebagai upaya perubahan bangsa.

Di tempat yang sama, Rektor UNG  Prof. Dr. Ir. Eduart Wolok, S.T., M.T.  selaku tuan rumah menjelaskan, kampus merah maron merupakan kampus kedua di wilayah Indonesia Timur yang dipercaya oleh Kemendikbudristek menjadi pelaksana kegiatan Pilmapres Nasional. Ia meyakini 31 mahasiswa yang datang berkompetisi di UNG itu dapat memberikan spirit baru yang dapat menginspirasi dan menjadi sosok yang dikagumi serta menjadi contoh bagi banyak orang di luar sana. selain tampil sebagai tuan rumah pelaksana kegiatan, UNG juga berhasil mengirimkan satu wakil mahasiswa untuk ikut berlaga pada kompetisi nasional mahasiswa se Indonesia tahun 2024. Keikutsertaan mahasiswa sekaligus tampil sebagai tuan rumah pelaksanaan Pilmares 2024 merupakan sebuah kebanggaan tersendiri bagi UNG. 

https://s.ung.ac.id/youtube_upttik_ung

https://s.ung.ac.id/instagram_upatik.ung

Agenda

28 November - 02 Desember 2024

SKB Non Cat CPNS TA 2024

Pelaksanaan SKB Non Cat CPNS TA 2024 di Lingkungan UNG

18 - 20 Oktober 2024

Uji Kompetensi Nasional Mahasiswa Bidang Kesehatan

Uji Kompetensi Nasional Mahasiswa Bidang Kesehatan
Periode III Gelombang 2 Tahun 2024

4 - 6 Oktober 2024

Uji Kompetensi Nasional Bidang Kesehatan

Uji Kompetensi Nasional Bidang Kesehatan 2024

26 September 2024

Uji Sertifikasi Microsoft Certified Educator (MCE)

Penggunaan Laboratorium Komputer untuk Uji Sertifikasi Microsoft Certified Educator (MCE) Periode September 2024