Pada Senin, 23 Juni 2025, UPA TIK Universitas Negeri Gorontalo menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Laboratorium Komputer (Labkom) UPA TIK sebagai Certiport Authorized Test Center (CATC). Kegiatan ini menjadi bagian penting dari dukungan UNG terhadap program ElevatAI dan upaya meningkatkan kompetensi digital sivitas akademika melalui sertifikasi internasional, khususnya Microsoft Certified: Azure AI Fundamentals.
Rapat yang dilaksanakan pukul 10.00 WITA ini dihadiri oleh Kepala UPA TIK Dr. Mohamad Syafri Tuloli, ST., MT, Kepala Bidang Infrastruktur Ihsanulfu'ad Suwandi, M.Pd, Tim Teknisi, serta PIC Program ElevatAI UNG. Turut hadir pula dua perwakilan dari myEduSolve, Elsa dan Devi, sebagai mitra resmi penyelenggara ujian sertifikasi dari Certiport. Pertemuan ini membahas teknis registrasi testing center hingga simulasi proses pelaksanaan ujian sertifikasi.
Dalam sesi teknis, tim dari myEduSolve memandu proses pendaftaran akun administrator dan proktor di platform Certiport. Pak Ihsan Swandi dan Pak Syafri Tuloli ditetapkan sebagai administrator dan proktor utama untuk pelaksanaan ujian sertifikasi. Keduanya juga melakukan registrasi akun dan konfigurasi awal sistem pengawasan ujian sesuai standar yang ditetapkan oleh Certiport.
Pembahasan juga meliputi spesifikasi teknis perangkat dan infrastruktur yang diperlukan. Ditekankan bahwa komputer peserta ujian minimal memiliki RAM 8 GB dan resolusi layar Full HD. Meskipun sebagian perangkat masih berkapasitas RAM 4 GB, namun telah diuji berjalan baik. Tim IT UNG menargetkan optimalisasi penggunaan perangkat RAM 8 GB untuk menjaga kelancaran proses ujian.
Selain perangkat, aspek pengawasan ujian juga menjadi sorotan utama. Proktor diwajibkan melakukan pengawasan aktif, baik secara langsung maupun melalui kamera CCTV. Ruang laboratorium harus mendukung suasana ujian yang kondusif dan profesional. Ketentuan jarak antar peserta dan larangan penggunaan perangkat elektronik lain turut menjadi perhatian.
Rapat juga menyinggung pentingnya integritas selama proses ujian. Certiport dapat melakukan audit atas pola ujian yang dianggap mencurigakan. Oleh karena itu, proktor dibekali tanggung jawab penuh untuk menghentikan ujian jika ditemukan indikasi kecurangan. Validasi identitas peserta menjadi prosedur wajib sebelum ujian dimulai.
Program ElevatAI sendiri menargetkan sertifikasi bagi para mentor dan peserta terpilih. Berdasarkan evaluasi aktivitas LMS dan sesi pembelajaran, diperkirakan jumlah peserta ujian kurang dari 25 orang. Oleh karena itu, UNG akan menyesuaikan skenario penggunaan laboratorium dengan kondisi tersebut, serta menyiapkan jadwal ujian secara bertahap agar tidak mengganggu fokus peserta.
Dengan persiapan yang matang ini, UPA TIK UNG optimis dapat menjadi Test Center yang andal dan berstandar internasional. Ujian sertifikasi pertama dijadwalkan berlangsung paling cepat pada tanggal 30 Juni 2025, dengan fleksibilitas hingga awal Juli, tergantung proses aktivasi testing center dan kesiapan teknis lainnya.
https://s.ung.ac.id/youtube_upttik_ung
https://s.ung.ac.id/instagram_upttik_ung
-Dokumentasi-
Penggunaan Laboratorium Komputer untuk Seleksi Mandiri CBT Calon Mahasiswa Baru UNG 2025
Penggunaan Laboratorium Komputer untuk kegiatanUTBK UKPPPG Mahasiswa PPG Calon Guru Gelombang 2 tahun 2024
Penggunaan Lab Komputer untuk persiapan sertifikasi elevateAI
Penggunaan Laboratorium Komputer untuk tes sertifikasi dosen periode Juni 2025