Info UNG : Penerimaan Proposal PKM tahun 2024

Oleh: Sri Wulandari Liputo . 1 Februari 2024 . 10:00:00

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) membuka pendaftaran Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2024 mulai Kamis, 1 Februari 2024. Pendaftaran dan rangkaian kegiatannya dilakukan melalui laman https://simbelmawa.kemdikbud.go.id PKM merupakan program untuk mahasiswa untuk meningkatkan kreativitas dan inovasi yang berlandaskan pada penguasaan sains, teknologi serta keimanan yang tinggi. Hadir sejak tahun 2001, PKM sudah mengalami berbagai perubahan. 

Dalam penyelenggaraannya, PKM kini berada di bawah Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa), Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) sejak tahun 2015.

Ketentuan Umum PKM 2024 :

  1. Peserta PKM merupakan mahasiswa aktif program Vokasi (D3 dan D4) atau Sarjana (S1) dari perguruan tinggi di lingkungan Kemendikbudristek dan terdaftar pada Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) hingga akhir pelaksanaan PKM 2024.
  2. Proposal disusun secara kelompok yang terdiri dari 3-5 mahasiswa.
  3. Satu mahasiswa hanya bisa mengusulkan 1 proposal pada skema pendanaan 8 bidang baik sebagai ketua atau anggota.
  4. Mahasiswa pengusul proposal PKM tidak diperkenankan mengusulkan proposal program PPK Ormawa dan P2MW di tahun yang sama.
  5. Perguruan tinggi wajib melakukan evaluasi internal untuk memastikan kualitas proposal yang diajukan.
  6. Pengusulan proposal PKM 2024 melibatkan 4 akun pengguna yaitu Akun pimpinan perguruan tinggi bidang kemahasiswaan, Akun operator perguruan tinggi, Akun dosen pendamping terdapat pada menu data dukung di Simbelmawa, Akun mahasiswa otomatis muncul setelah akun operator perguruan tinggi mendaftarkan usulan judul proposal pada Simbelmawa.
  7. Perguruan tinggi yang belum memiliki akun pimpinan perguruan tinggi bidang kemahasiswaan dan/atau Akun operator perguruan tinggi dapat mengajukan permohonan akun melalui tautan bit.ly/akunsimbelmawa2024.

Agenda

21 - 23 Maret 2025

Uji Kompetensi Mahasiswa Bidang Kesehatan Masa Transisi Periode I tahun 2025

Penggunaan Laboratorium Komputer untuk kegiatan Uji Kompetensi Mahasiswa Bidang Kesehatan Masa Transisi Periode I tahun 2025

15 Maret 2025

CAT Psikologi SPPI Susulan Batch 3 Universitas Pertahanan Republik Indonesia

Penggunaan Laboratorium Komputer untuk kegiatan CAT Psikologi SPPI Susulan Batch 3 Universitas Pertahanan Republik Indonesia

13 Maret 2025

Tes Sertifikasi dosen Periode Maret 2025

Penggunaan Laboratorium Komputer untuk tes sertifikasi dosen periode Maret 2025

1 - 5 Maret 2025

CAT Psikologi SPPI Universitas Pertahanan Republik Indonesia

Penggunaan Laboratorium Komputer untuk kegiatan CAT Psikologi SPPI Universitas Pertahanan Republik Indonesia